ANTV Bakal Bikin Acara Seru di Pringsewu

Table of Contents

Bupati bersama Wakil Bupati Pringsewu menerima audiensi crew ANTV Jakarta. Audiensi digelar di Rumah Adat Jawa, Tambahmulyo, Pekon Wates Timur, Kecamatan Gadingrejo, Selasa (11/2/20).

Audiensi ini terkait rencana stasiun televisi nasional tersebut untuk mengadakan sebuah acara di Pringsewu dari 29 Februari hingga 1 Maret 2020 sebagaimana disampaikan oleh manager promo ANTV Adrian, didampingi crew Bayu dan Aldi.

Turut hadir mendampingi bupati dan wabup Pringsewu, sejumlah pejabat pemerintah daerah diantaranya
  • Johndrawadi (Asisten Ekbang)
  • Drs.H.Samsir Kasim, M.Pd.I. (Kepala Dinas Kominfo)
  • Drs.Masykur Hasan (Kepala Dinas Koperindag)
  • Drs.H.Heri Iswahyudi, M.Ag. (Kepala Dinas Dikbud)
  • H.M.Khotim (Kepala Dinas Perhubungan)
  • Emil Riady, S.Sos. (Kepala Satpol PP)
  • Suchaeri Sibarani, S.Pd., MIP, (Plt.Kadisporapar)
  • Yuli Susapto, S.Sos., (Camat Gadingrejo)
  • Drs.Nang A.Hasan, (Camat Pringsewu)
  • Bahruddin (Camat Pagelaran)
  • Ediyanto (Camat Sukoharjo)
  • Moudy Ary Nazolla, S.STP, MH, (Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan)
  • serta sejumlah komunitas seperti GenRe dan olahraga panco.


Bupati Pringsewu, Sujadi menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada ANTV yang akan menggelar acara di Kabupaten Pringsewu. Menurutnya, program dari ANTV ini bersamaan dengan agenda HUT ke-11 Kabupaten Pringsewu serta MTQ Provinsi Lampung ke-48 Tahun 2020.

Dengan demikian, ia berharap acara ini nanti dapat turut mempromosikan kegiatan dalam rangka HUT Kabupaten Pringsewu yang ke-11 dan MTQ Provinsi Lampung ke-48 Tahun 2020.

"Terkait digelarnya audiensi yang dilaksanakan di Rumah Adat Jawa ini, dimaksudkan untuk mempertegas komitmen bahwa Pringsewu ingin memajukan budaya yang ada. Untuk diketahui bahwa Kabupaten Pringsewu terdiri dari bermacam-macam suku bangsa dan adat. Bahkan untuk adat Lampung sendiri, di Pringsewu terdiri dari dua adat budaya, dan keduanya kita buatkan rumah adatnya, yakni masyarakat Pubiyan yang beradat Pepadun kita buatkan rumah adatnya di Margakaya, serta masyarakat yang beradat Saibatin, kita buatkan rumah adatnya di Pardasuka," ujarnya.


Sementara itu, Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, SE, M.Kom., Akt., CA, mengatakan acara tersebut nantinya  juga memiliki efek baik untuk Pringsewu yakni turut mempromosikan Kabupaten Pringsewu.

"Yang pasti, apapun yang dilakukan di Pringsewu yang bersifat positif, mari kita share dan kita viralkan," harapnya.

Mas Iwan
Mas Iwan Blog ini dibuat dengan tujuan untuk berbagi kepada semua orang yang membutuhkannya.

Post a Comment

Checkout Form
Data Anda
CHECKOUT